Greysia Polii dan Nity Krishinda Maheswari |
Satu-satunya
ganda putri Indonesia yang tersisa di babak perempat final turnamen bulutangkis
Xiamen Australia Badminton Open Super Series 2016 yakni Greysia Polii dan Nity
Krishinda Maheswari akhirnya berhasil tembus babak semi final. Pasangan ganda
putri unggulan kedua ini sukses mendapatkan tempat di babak empat besar setelah
menyudahi perlawanan pasangan ganda putri asal Denmark yakni Maiken Fruergaard
dan Sara Thygesen.
Butuh 38 menit
bagi pasangan ganda putri Indonesia ini untuk bisa menang dengan skor Kembar 12-12.
Greysia dan NItya yang memang diharapkan bisa berbuat banyak di turnamen ini
usai kalah di BCA Indonesia Open Super Series Premiere 2016 memang tampil lebih
superior dan berkelas. Keduanya menang mudah usai mampu tampil tenang dan mengatur
strategi pertandingan lebih baik.
Pasangan ganda
putri Indonesia Greysia Polii dan NItya Krishinda Maheswari mengaku bahwa di
pertandingan yang berlangsung di Sydney Olympic Sports Center menghadapi
pasangan Denmark mereka tak banyak menyerang. Keduanya banyak mencoba memancing
bagaimana pergerakan pasangan berperingkat 30 dunia itu kemudian menyiapkan
eksekusi untuk mendapatkan poin.
“Kami hari ini
bermain dengan mencoba untuk mengantisipasi bagaiman bola dari lawan. Kami
tidak mau terlalu banyak menyerang dan bergerak. Kami lebih mincing dan melihat
mau diapakan bolanya lalu setelah itulah kami mencoba menjaga bolanya saja,”
Tutut Nitya.
Pasangan Greysia
Polii dan Nitya Krishinda Maheswari sendiri di pertandingan ini tidak terlalu
mengalami banyak kendala menghadapi ganda putri Denmark ini. Pasangan Maiken
dan Sara hanya bisa unggul di awal game pertama. Setelah itu, mereka belum bisa
mengimbangi permainan dari jawara Korea Open Super Series 2016 dan Singapore
Open Super Series 2016 ini. Greysia dan Nitya terus memimpin pertandingan
hingga akhirnya bisa menang 21-12 dan 21-12.
[Australian Open 2016] Greysia-Nitya Tembus Semi Final
Reviewed by Unknown
on
19.31.00
Rating:
Tidak ada komentar: