Amazing Sony, From Zero To Hero

Pebulutangkis tunggal putra Sony Dwi Kuncoro
Pebulutangkis tunggal putra Sony Dwi Kuncoro (Image by Straitstimes)
Setelah kemenangan pasangan ganda putri Indonesia yakni Greysia Polii dan Nitya Krishinda Maheswari, Indonesia kembali bisa tersenyum bahagia dan bangga usai pebulutangkis tunggal putra Sony Dwi Kuncoro berhasil meraih hasil maksimal dengan menjadi juara di ajang Singapore Open Super Series 2016. Ini menjadi gelar Super Series kedua bagi Sony di Singapura. Kemenangan ini membukukan Sony sebagai Hero setelah sebelumnya ia harus merangkak dari babak kualifikasi.
Sony tampil bagus di game pertama. Dibandingkan dengan Son Wan Ho, Sony sudha lebih dulu langsung bisa masuk dengan permainan sedangkan Son Wan Ho banyak melakukan kesalahan dan terlalu berhati hati. Sony langsung unggul sejak poin 4-4 dan unggul cukup jauh pada interval 11-5. Sony terus bisa unggul di game ini dan terkejar dan akhirnya menang dengan skor 21-16.
Di game kedua, Son Wan Ho banyak memetic angka setelah Sony banyak melakukan kesalahan. Beberapa kali pukulan pukulan Son Wan Ho yang kencang tidak bisa dikembalikan oleh Sony. Tertinggal sejak poin pertama, Sony akhirnya harus kembali bermain tiga game setelah kalah 21-13.
Di game terakhir, Sony lebih sabar dan mengatur pola permainannya. Ia coba untuk tidak masuk kedalam permainan Son Wan Ho dan ini terbukti berhasil. Sempat unggul 6-1, Sony yang terus memimpin terkejar oleh Son Wan Ho. Namun setelah kedudukan imbang di poin 13-13 barulah Sony mulai kemudian mengumpulkan satu demi satu poin yang membuatnya tak terkejar.

Sebuah bola tanggung di depan net langsung di smash oleh Sony ke arah belakang sebelah kanan Son Wan Ho. Meski sempat di challenge oleh pemain Korea ini namun eagle eye menyatakan bahwa bola tersebut out dan Sony menang dengan skor 21-14 setelah mendapatkan enam angka beruntun usai unggul 15-14.
Amazing Sony, From Zero To Hero Amazing Sony, From Zero To Hero Reviewed by Unknown on 16.50.00 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.