[India Open 2016] Intanon Berburu Kemenangan Keempat

Ratchanok Intanon. Images from bwfbadminton.com
Babak final turnamen Yonex Sunrise India Badminton Open Super Series 2016 akan mempertemukan Ratchanok Intanon dan Li Xuerui untuk yang ke-11 kalinya.
Sebelumnya, di babak semi final, Intanon yang merupakan juara dunia junior tahun 2009 hingga 2011 menang mudah atas Bae Yeon Ju, 21-8 21-11. Sedangkan lawannya, Li Xuerui ke babak final setelah bekerja keras menyingkirkan tuan rumah Saina Nehwal dalam waktu 72 menit. Kedua tunggal putri ini menghadapi laga ketat dan panas untuk menentukan siapa pemenang yang berhak ke babak final. Meskipun didukung ratusan penonton yang memadati Siri Fort Stadium, Saina gagal memanfaatkan peluang mempertahankan gelarnya.
“Ini adalah permainan yang sulit. Saina adalah lawan yang tangguh. Saya mencoba untuk tidak berpikir telalu banyak ketika saya tertinggal. Saya semakin dekat dengan permainan terbaik saya” ujar Li kepada bwfbadminton.com
Bertemu dengan Intanon, Li sudah mengantongi tujuh kemenangan. Intanon mengantongi tiga kemenangan dengan salah satu yang paling akan diingat adalah ketika Ia mengalahkan Li di kejuaraan dunia tahun 2013. Pun di pertemuan terakhir di tahun 2015, Li harus menderita kekalahan dari Intanon dalam rubber set. Pertandingan hari ini dipastikan akan berjalan seru mengingat kedua pemain punya misi berbeda. Li yang berusaha kembali ke puncak setelah cedera dan Intanon yang mengejar kemenangan keempat atas Li.
Berikut head to head Ratchanok Intanon versus Li Xuerui.
Dong Feng Citroen Badminton Asia Championships 2015 : 20-22 23-21 21-12
Yonex French Open : 18-21 12-21
BCA Indonesian Open : 13-21 13-21        
Yonex All England Open : 18-21 8-21
BWF World Championships 2013 : 22-20 18-21 21-14
Li Ning China Open 2012 : 12-21 9-21
YONEX Denmark Open 2012 : 19-21 14-21
MAYBANK Malaysia Open Presented by PROTON : 18-21 19-21
Li Ning China Open 2011 : 21-16 13-21 7-21

Yonex OCBC US Open Grand Prix Gold : 23-21 21-18
[India Open 2016] Intanon Berburu Kemenangan Keempat [India Open 2016] Intanon Berburu Kemenangan Keempat Reviewed by Candle on 09.52.00 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.