Jadwal Hari Pertama Thomas dan Uber Cup 2016

Thomas and Uber Cup 2016
Thomas and Uber Cup 2016
Kejuaraan dunia bulutangkis nomer beregu putra dan putri yakni Thomas dan Uber Cup 2016 segera mulai akan di gelar. Perhelatan dua tahunan ini akan digelar dan dilaksanakan di kota Kunshan yang terletak di China. Pertarungan Thomas Cup edisi ke-29 dan Uber Cup edisi ke-26 ini akan dihelat di Kunshan Sports Center Stadium yang berada di Tiyuchang Rd, Kunshan, Suzhou, Jiangsu Province.
Thomas Cup 2016 merupakan turnamen bulutangkis beregu putra yang namanya didedikasikan dari atlet bulutangkis paling diingat dalam sejarah Inggris yakni George Alan Thomas. Tahun ini, sebanyak 16 negara akan berpartisipasi dan ikut ambil bagian yaitu juara bertahan Jepang, tuan rumah China, team terbaik dari Asia yaitu India, Indonesia, Korea, Malaysia. Team terbaik dari Eropa yaitu Denmark, Germany, England, France. Team terbaik dari Pan America yaitu Mexico, Team terbaik dari Oceania yaitu New Zealand, Team terbaik dari Afrika yaitu Afrika Selatan, serta tiga Negara tambahan yaitu Hong Kong China, Thailand dan China Taipei.
Uber Cup 2016 merupakan turnamen bulutangkis beregu putri yang namanya didedikasikan dari atlet bulutangkis paling diingat dalam sejarah Inggris yakni Betty Uber. Tahun ini, sebanyak 16 negara akan berpartisipasi dan ikut ambil bagian yaitu juara bertahan dan tuan rumah China, team terbaik dari Asia yaitu India, Japan, Korea, Thailand. Team terbaik dari Eropa yaitu Denmark, Germany, Spain, Bulgaria. Team terbaik dari Pan America yaitu United States of America, Team terbaik dari Oceania yaitu Australia, Team terbaik dari Afrika yaitu Mauritius, serta empat Negara tambahan yaitu Hong Kong China, Indonesia, Malaysia dan China Taipei.

Sebanyak 198 atlet putra dan 178 atlet putri akan berlaga di turnamen ini. Para atlet-atlet ini akan berusaha dan bahu membahu bersama team masing masing untuk merebut gelar juara yang tahun lalu menjadi milik Jepang di ajang Thomas Cup dan China di ajang Uber Cup.

Hari  1 Thomas and Uber Cup 2016 Group Qualification : 08:30 AM

Thomas Cup - Group B : INDIA versus THAILAND
Uber Cup - Group C : THAILAND versus HONG KONG
Uber Cup - Group C : INDONESIA versus BULGARIA
Thomas Cup - Group C : KOREA versus GERMANY

Day  1 Thomas and Uber Cup 2016 Group Qualification : 01:30 PM

Thomas Cup - Group A : CHINA versus MEXICO
Uber Cup - Group A : CHINA versus MALAYSIA
Thomas Cup - Group A : JAPAN versus FRANCE
Uber Cup - Group B : CHINESE TAIPEI versus MAURITIUS

Day  1 Thomas and Uber Cup 2016 Group Qualification : 07:00 PM

Uber Cup - Group A : DENMARK versus SPAIN
Thomas Cup - Group B : INDONESIA versus HONG KONG
Uber Cup - Group B : KOREA versus U.S.A.

Thomas Cup - Group C : MALAYSIA versus ENGLAND

Jadwal Hari Pertama Thomas dan Uber Cup 2016 Jadwal Hari Pertama Thomas dan Uber Cup 2016 Reviewed by Unknown on 23.20.00 Rating: 5

1 komentar:

  1. Kok tiba tiba Blog ini jarang update.. Alias nggak update lagi... Knp ?

    BalasHapus

Diberdayakan oleh Blogger.